Pelantikan Syarifah Sofiah, Bima Arya: Ade Yasin Ikhlas Melepas Kadernya

JABARNEWS | BOGOR – Bupati Bogor Ade Yasin tak bisa hadir dalam momentum pelantikan Syarifah Sofiah Dwikorawati sebagai Sekda Kota Bogor terpilih di Rumoh Kupi, Jalan Ahmad Yani Bogor, Kamis (1/10/2020).

Wali Kota Bogor, Bima Arya menyampaikan, Ketidak hadiran Ade Yasin lantaran kondisi badan orang nomor satu di Kabupaten Bogor itu kurang fit.

Baca Juga:  Empat Jenis Sepatu Yang Cocok Digunakan Untuk Traveling

“Saya sudah mengundang Bu Ade (Bupati Bogor) untuk hadir dalam pelantikan (Sekda kota Bogor) hari ini. Tapi beliau berhalangan hadir karena kurang tidur,” katanya.

Meski demikian, Walikota Bima Arya Sugiarto menuturkan, Bupati Bogor sudah ikhlas melepas Syarifah Sofiah sebagai Sekda Kota Bogor.

“Semalam saya bertemu (Ade Yasin) dengan ikhlas melepas kader kebanggaannya,” kata Bima Arya.

Baca Juga:  Peringatan Satu Abad ITB, Ini Pesan Presiden Jokowi

Seperti diberitakan sebelumnya, Syarifah Sofiah Dwikorawati ini menjadi perempuan pertama yang menjabat sebagai Sekda Kota Bogor menggantikan Ade Sarip Hidayat karena memasuki masa pensiun.

Saripah Sopiah merupakan ibu dari satu anak yang berkelahiran di Kota Bogor pada 10 November 1964 dan besar di Kota Bogor. Kini dirinya menjadi Sekda Kota Bogor dari hasil seleksi Sekda Kota Bogor yang dilaksanakan beberapa waktu lalu.

Baca Juga:  Pembagian Hewan Kurban Di Mesjid Agung Raya Bandung, Lancar

Syarifah Sofiah berhasil mengalahkan dua nama lainnya yakni Firdaus yang saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Bogor dan Hanafi yang menjabat Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Bogor. (Red)