Tiga Cara Untuk Memilih Flat Shoes, Wanita Mesti Tahu Ini

JABARNEWS | BANDUNG – Flat shoes atau sepatu balet merupakan fashion item yang pasti dimiliki oleh setiap wanita. Selain nyaman, flat shoes juga disukai karena membawa kesan praktis tanpa mengesampingkan gaya.

Namun, dibalik itu semua kalian juga mesti memperhatikan beberapa faktor dalam memberi Flat shoes atau sepatu balet. Hal tersebut terjadi untuk kenyamanan kalian.

Oleh sebab itu berikut beberapa cara memilih flat shoes yakni:

Baca Juga:  Sebanyak Tujuh Anggota DPRD Jabar Dinyatakan Positif Covid-19

Pertama. Pilihlah ukuran yang pas untuk kaki – Dibandingkan sepatu lain yang biasa Anda gunakan, flat shoes memiliki perbedaan berdasarkan pemakaian dan kenyamanannya.

Berhati-hatilah saat memilih sepatu sesuai dengan ukuran yang biasa Anda pakai. Cara untuk mengecek ukuran Anda adalah dengan mengenakan flat shoes dalam kondisi duduk.

Kedua. Pilih berdasarkan warna yang sedang trend – Ukuran flat shoes memang penting, tetapi memilih warna yang sesuai dengan trend saat ini pun tidak boleh Anda abaikan.

Baca Juga:  Kota Sukabumi Kembali Berstatus Zona Kuning

Warna-warna yang sedang trend adalah kuning, hijau, warna pastel, putih, dan lainnya. Pilihlah warna yang tepat dan sesuai dengan gaya atau keperluan kalian. Hal tersebut bisa menyesuaikan dengan warna baju.

Ketiga. Pilih Sepatu yang Indah Saat Digunakan Pada Kaki – Saat memilih flat shoes, janganlah hanya melihat desainnya saja, tetapi pastikan juga apakah sepatu tersebut tampak indah di kaki ketika dikenakan. Jika sepatu jenis lainnya hanya perlu menyesuaikan keserasian dengan busana, berbeda dengan flat shoes.

Baca Juga:  Mayat Diduga Wartawan Tangerang Mengambang di Sungai Cilemer

Anda perlu menyesuaikan desain flat shoes dengan bentuk tubuh berikut pakaian yang Anda kenakan. Ketika bercermin, pastikan flat shoes yang Anda pilih tampak indah dan serasi di kaki. (Red)