Ketua PKB Purwakarta Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis

JABARNEWS | PURWAKARTA – Dalam rangka reses anggota DPRD Kabupaten Purwakarta Masa Sidang II, Agustus 2018. Salah satu anggota dewan dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa Hj. Neng Supartini P, S.Ag. menggelar reses di daerah pemilihan asalnya, tepatnya di Desa Cibogamanah Kecamatan Cibatu, Minggu (26/8/2018).

“Reses kali ini saya sengaja mendatangi Desa Cibogamanah Kecamatan Cibatu yang merupakan daerah pemilihan saya, harapan saya dengan reses ini masyarakat akan dapat menyampaikan aspirasinya, semua pertanyaan masyarakat wajib saya jawab terkait pembangunan dan anggaran,” ungkap Neng Supartini yang juga merupakan Ketua DPC PKB Purwakarta.

Baca Juga:  86.100 Warga Kota Sukabumi Sudah Vaksinasi, Terbanyak Kedua di Jabar

Dalam reses kali ini selain menyerap aspirasi dan menjawab pertanyaan warga, dilaksanakan juga kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis bekerjasama dengan Puskesmas setempat.

“Sengaja kali ini saya adakan juga pemeriksaan kesehatan gratis untuk warga, karena melihat kondisi cuaca saat ini, banyak warga yang mengeluh sakit dan harus segera ditangani,” pungkas Neng.

Baca Juga:  Anda Butuh Bantuan Hukum? Datang Ke Posbakum PN Bandung

Nunung salah satu warga yang berada dikegiatan tersebut merasa senang dengan diadakannya pengobatan gratis.

“Kami sangat senang Teh Neng (sapaan akrab Neng Supartini) ngadain acara pengobatan gratis, soalnya disini lagi banyak yang sakit” ujarnya.

Rencananya kegiatan serupa akan terus dilaksanakan di berbagai wilayah di daerah pemilihan.

“Inysa Allah kita akan laksanakan pengobatan gratis ini di seluruh desa di daerah pemilihan 2 ini, dan akan dilakukan paling tidak sekali sebulan”. Pungkas Neng.

Baca Juga:  Warga Karawang dihebohkan Penemuan Mayat Perempuan

Selain kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis, Neng juga berkontribusi dalam memeriahkan HUT RI ke-73 dengan meggelar pengajian, lomba-lomba khas HUT Kemerdekaan dan senam.

“Masyarakat itu harus sehat, harus kuat, harus iman, makanya dikegiatan reses kali ini saya buat juga kegiatan memeriahkan HUT RI ke 73, semoga masyarakat semakin bahagia” ujar Neng.

Kegiatan ini dihadiri pula oleh Kades Cibogamanah, aparatur warga dan komunitas Sabatin. (Red)

Jabarnews | Berita Jawa Barat