Pasundan

Wushu Kembali Sumbang Medali Untuk Indonesia

×

Wushu Kembali Sumbang Medali Untuk Indonesia

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | JAKARTA – Cabor wushu kembali menyumbangkan medali. Kali ini giliran atlet wushu, Achmad Hulaefi yang menyumbangkan medali perunggu pada nomor Daoshu dan Gunshu putra.

Pada pertandingan yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Selasa (21/8/2018), Achmad Hulaefi mengumpulkan poin 9,71. Sedangkan medali emas di nomor tersebut diraih atlet China, Zhaohua Wu yang mengumpulkan poin 9,76. Sementara perak diraih wakil Korea Selatan, Seungjae Cho setelah mengoleksi 9,73 poin.

Baca Juga:  Emil Desak Pemerintah Myanmar Hentikan Kekerasan Terhadap Etnis Rohingya

Dilansir detiksport.com, medali perunggu yang berhasil diraih Hulaefi itu merupakan bentuk dari peningkatan prestasi atlet berumur 28 tahun ini. Pada Asian Games 2014 lalu, Hulaefi hanya mampu berada di peringkat kelima dinomor yang sama.

Baca Juga:  Sambil Joging, Kapolda Jabar Kunjungi Makorem 063/SGJ

Perunggu dari Hulaefi menjadi medali ketiga yang didapat Indonesia di cabang wushu. Sebelumnya Indonesia dapat emas dari Lindswell, sementara Edgar Xavier Marvelo menggondol perak dari nomor changquan.

Tambahan medali perak itu pun menambah raihan medali yang didapat Indonesia di hari ketiga setelah resmi dibuka. Medali yang didapatkan Hulaefi itu pun menambah raihan medali Indonesia. Hingga Selasa siang Indonesia masih berada di peringkat keempat dengan total 9 medali, 4 medali emas, dua medali perak, dan tiga medali perunggu. (Ati)

Baca Juga:  Kesalahan Penggunaan Kartu Kredit Ini Bisa Sebabkan Penumpukan Utang

Jabarnews | Berita Jawa Barat

Tinggalkan Balasan