Pemerintahan

Anne Ratna Mustika Berharap Hipmi Purwakarta Ajak Anak Muda Bergerak Dalam Dunia Usaha

×

Anne Ratna Mustika Berharap Hipmi Purwakarta Ajak Anak Muda Bergerak Dalam Dunia Usaha

Sebarkan artikel ini
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika (paling kiri) */Instagram @anneratna82/

JABARNEWS | PURWAKARTA – Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika atau populer sebagai Ambu Anne menaruh beberapa harapan terhadap Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Purwakarta.

Pertama, Anne Ratna Mustika sangat berharap Hipmi Purwakarta dapat mendorong anak-anak muda di Purwakarta bergerak atau terjun ke dalam dunia usaha.

Baca Juga:  Meriah! Ribuan Warga Antusias Ikut Jalan Cantik Bareng Calon Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika

“Hipmi Purwakarta diharapkan dapat memotivasi anak-anak muda di Purwakarta agar bisa bergerak dalam dunia usaha. Sukses Hipmi, sukses ekonomi Purwakarta,” harap Anne Ratna Mustika saat pelantikan dan Diklatcab BPC Hipmi Kabupaten Purwakarta di Bale Sawala Yudhistira, Komplek Setda Purwakarta, Selasa 7 Maret 2023.

Baca Juga:  Pengunjuk Rasa di Purwakarta Tuntut Arteria Dahlan Dipecat dari DPR

Selain itu, Anne Ratna Mustika pun berharap Hipmi sebagai organisasi pencetak pengusaha muda mampu membangun ekosistem wirausaha terbaik di Kabupaten Purwakarta melalui berbagai program memperkuat kolaborasi, dan solidaritas pengusaha muda Purwakarta dalam menghadapi resesi ekonomi.

Baca Juga:  Gomez: Masa Lalu Tinggallah Masa Lalu, Besok Kita Menang!
Pages ( 1 of 3 ): 1 23