Herry Dermawan Mengingatkan Ketahanan Pangan Jangan Sampai Menyengsarakan Petani

Pelajar SMPN 2 Sukasari, Kabupaten Purwakarta saat tandur padi di sawah. (Foto: Gin/Jabarnews)

JABARNEWS | BANDUNG – Anggota Komisi II DPRD Jawa Barat dari Fraksi PAN, Herry Dermawan mengkritisi ketahanan pangan di Jabar yang disebut-sebut dalam kondisi surplus.

Baca Juga:  Setiawan Wangsaatmaja Paparkan Kondisi Ketahanan Pangan di Jabar, Ini Kabar Baiknya

Sebelumnya disebutkan beberapa komoditas pangan di Jawa Barat dalam kondisi surplus. Hal ini sempat disampaikan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat.

Dalam kritiknya, Herry Dermawan mengingatkan ketahanan pangan di Jawa Barat jangan sampai justru menyengsarakan para petani, peternak dan sebagainya.

Baca Juga:  Ketahanan Pangan Jawa Barat Diklaim Aman, Herry Dermawan Justru Mempertanyakan Nasib Para Petani

Maksudnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat bisa menjaga ketahanan pangan tetapi menyengsarakan para petani, karena para petani tidak diuntungkan atas surplusnya pangan ditengah tingginya biaya produksi para petani.

Baca Juga:  Komisi III DPRD Jabar Soroti Program Pemprov 2021