Penghuni Lapas Subang Rekam E-KTP, Sukseskan Pemilu 2019

JABARNEWS | SUBANG – Warga binaan Lembaga Pemasyarakatan Kelas II-A Subang yang belum memiliki KTP elektronik (e-KTP) direkam datanya, Kamis (17/1/2019).

Kabid Pendaftaran Kependudukan Dispendukcapil Subang, Ahmad Fauzi mengatakan pendataan kepada warga binaan yang dilakukan oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Subang ini, berkaitan hak pilih saat Pemilu 2019.

Upaya perekaman ini dilakukan setelah pihak Dispendukcapil menerima data dari petugas LP tentang jumlah warga binaan yang wajib mengikuti perekaman.

Baca Juga:  Warga Tualang Keluhkan Jalan Depan Kelurahan Rusak, Kerap Dilintasi Dump Truk

“Targetnya sekitar 400 selama 3 hari pelayanan langsung perekaman sesuai usulan pihak LP, ” kata Ahmad Fauzi di sela perekaman e-KTP bagi narapidana.

Berkaitan hak pilih, Ahmad berharap, pada waktunya nanti para warga binaan di Lapas Subang ini bisa menunaikan menyalurkan hak pilihnya.

Ahmad menjelaskan, hasil perekaman yakni fisik e-KTP warga yang sudah direkam dan dicetak nantinya diserahkan kepada petugas LP.

Baca Juga:  Banjir Bandang Terjang Cigudeg Bogor, Ratusan Keluarga Terdampak

“Hari pertama sekarang ini saja sudah berhasil melakukan perekaman sebanyak 108 dari rencana 118 napi karena 10 orang tidak ditemukan NIK-nya,” jelasnya.

Kepala Lapas Subang Kelas II A, Kadiyono mengatakan, perekaman yang dilakukan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Subang ini, berkaitan hak pilih saat Pemilu 2019. Berlaku untuk seluruh narapidana di Lapas dan Rutan se-Indonesia secara serentak.

“Untuk tingkat partisipasi pemilih di lapas setiap kali ada pemilu selalu tinggi. Semoga pada pemilihan legislatif dan pemilihan presiden 2019 juga demikian apalagi khusus pilpres karena tidak berlakunya ketentuan daerah pemilihan seperti halnya pileg,” ungkap Kadiyono.

Baca Juga:  Zakat Solusi Atasi Ketimpangan Ekonomi

Hadir dalam kesempatan itu pejabat dilingkungan Lapas Subang, Komisioner KPU Jawa Barat, Sophia dan Ramdhani sedangkan dari KPU Subang, Abdul Muhyi serta dari Bawaslu Subang, Cucu Kodir. (Mar)

Jabarnews | Berita Jawa Barat