Pemerintahan

Pilkada Kondusif, Kapolda Jabar Terima Anugerah Uswah Utama

×

Pilkada Kondusif, Kapolda Jabar Terima Anugerah Uswah Utama

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | BANDUNG – Dinilai sukses dalam mengawal proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018, Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jawa Barat berikan Anugerah Uswah Utama kepada Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Agung Budi Maryoto.

“Penganugerahan kepada Bapak Kapolda Jabar adalah keputusan dari Dewan Kehormatan dan Pengurus DMI Se-Jabar. Kapolda Jabar dinilai sudah sukses dalam mengamankan Pilkada Jabar serentak 2018,” kata Ketua DMI Jawa Barat, Zulkarnaen saat ditemui di Hotel Shakti, Kota Bandung, Rabu (15/8/2018).

Baca Juga:  Gempa Bumi M 5,5 di Selat Sunda, Dinding Rumah Warga Dilaporkan Retak

Selain itu, pihaknya juga memandang Polda Jawa Barat berhasil dalam membangun toleransi umat beragama sehingga lingkungan Jawa Barat berada dalam kondisi yang kondusif.

Baca Juga:  Tiga Cara Memilih Dining Set Minimalis, Cocok Untuk Ruangan Kecil

Ditempat yang sama, Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Agung Budi Maryoto mengucapkan rasa terimakasihnya atas penghargaan penganugerahan Uswah Utama dari DMI yang diberikan kepadanya.

“Saya berterimakasih atas penghargaan yang telah diberikan kepada saya. Saya harap para ulama dapat membantu tugas kami agar kondisi Jabar tetap aman dan kondusif seperti pada Pilkada Jabar serentak 2018 kemarin,” ucap Agung.

Baca Juga:  Rachmat Yasin, Mantan Bupati Bogor Dieksekusi Ke Lapas Sukamiskin

Usai Rapat Pimpinan Wilayah (Rapimwil) DMI dan pemberian penghargaan, kegiatan tersebut dilanjutkan dengan penandatangan nota kesepahaman antara Kapolda Jabar dengan DMI Jabar dalam program untuk memakmurkan masjid. (Ted)

Jabarnews | Berita Jawa Barat

Tinggalkan Balasan