APK Rusak, Paslon no 1 Lapor Panwaslu

JABARNEWS | PURWAKARTA – Tim pemenangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta Padil Karsoma-Acep Maman (Paman) geram. Penyebabnya, ada sejumlah baliho Paman dirusak oknum tidak bertanggung jawab. Timses pun berencana akan melaporkan kejadian tersebut kepada Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Puwakarta.

“Secepatnya kami akan melaporkan kejadian ini kepada pihak panitia pengawas pemilu agar segera menindak secara serius pengrusakan baliho ini,” ujar  Wakil Sekretaris Tim Pemenangan Padil-Acep maman, Dadang Purmedi, Minggu (18/3/2018).

Baca Juga:  Ramalan Zodiak Asmara 25 Juni 2022, Pemilik Rasi Bintang Libra dan Virgo

Dadang menyayangkan, adanya perusakan baliho paslon nomor urut satu itu, sebab menurutnya pembuatan baliho semua Paslon Bupati Purwakarta bersumber dari dana APBD.

“Kita sangat dirugikan sebab rusaknya baliho tidak disatu tempat, yang lebih mengherankan sayapun mendapat info dari tim dirusaknya saat malam hari,” sesalnya.

Baca Juga:  Fisik Jadi Soal, Pemain Timnas Indonesai Terus Digenjot

Lebih jauh, Kang Dadang menjelaskan secara aturan dalam pemasangan baliho Paman pihaknya telah sesuai aturan.

“Baliho yang kita pasang itu berada di tanah pribadi dan sudah ada ijin dari yang punya tanah nya juga,”katanya.

Dirinya berharap, aparat penegak hukum dalam hal ini Panwaslu dapat segera menindak lanjut adanya perusakan baliho milik Padil-Acep Maman.

Baca Juga:  Bagaimana Peruntungannya Ramalan Zodiak untuk Gemini dan Cancer Hari Ini

“Harus secepatnya di ungkap Karena ini sudah mencederai pesta demokrasi Pilkada Purwakarta,” harapnya.

Dihubungi secara terpisah, Ketua Panwas Kabupaten Purwakarta, Oyang Este S.Fil mengatakan, pihaknya mengaku belum menerima laporan terkait pengrusakan baliho salah satu paslon tersebut.

“Belum ada laporan,” singkat pria yang akrab disapa Binos melalui pesan selulernya. (Gin)

Jabarnews | Berita Jawa Barat