Ragam

Bitchat Jack Dorsey Saingi WhatsApp, Bisa Chat Tanpa Kuota & Sinyal

×

Bitchat Jack Dorsey Saingi WhatsApp, Bisa Chat Tanpa Kuota & Sinyal

Sebarkan artikel ini
Aplikasi Bitchat Jack Dorsey kirim pesan tanpa sinyal dan kuota, yang jadi saingan WhatsApp
Tampilan Bitchat, aplikasi bikinan Jack Dorsey yang bisa dipakai tanpa sinyal atau kuota. (Foto: Net)

JABARNEWS | PURWAKARTA – Pendiri Twitter (sekarang menjadi ‘X’), Jack Dorsey, resmi memperkenalkan Bitchat, aplikasi perpesanan baru yang siap menyaingi WhatsApp.

Aplikasi ini memungkinkan pengguna mengirim pesan tanpa pulsa, kuota, maupun sinyal internet, hanya dengan memanfaatkan Bluetooth dari ponsel.

Baca Juga:  Link Download GB WhatsApp Anti Banned Versi Terbaru 2022

Melansir Independent.co.uk, Bitchat dirancang untuk tetap berfungsi dalam kondisi darurat atau saat jaringan seluler bermasalah, seperti di konser musik, bencana alam, atau saat demonstrasi.

Baca Juga:  Waspada Modus Penipuan Lewat "Link" Undangan Pernikahan Digital di WA

Teknologi Bluetooth mesh network yang diusungnya memungkinkan pesan dikirim melalui perangkat pengguna lain yang berada di sekitar, hingga jarak lebih dari 300 meter.

Tidak seperti WhatsApp, Bitchat tidak memerlukan nomor HP, email, atau akun apa pun. Aplikasi ini bersifat desentralisasi dan terenkripsi penuh, sehingga data pengguna tidak bisa dilacak dan tidak tersimpan di server pusat.

Baca Juga:  Laporkan Pendeta Saifuddin Ibrahim, Ketua GNPF : Tanda Orang Sudah Kehilangan Akal
Pages ( 1 of 3 ): 1 23