Inilah Cara Cegah Penyebaran Cyber Bully di Twitter

JABAR NEWS | TEKNO – Akun twitter yang melakukan cyber bully sekarang bisa dibungkam melalui pilihan mute tambahan.

Tren tindak kekerasan yang semakin meningkat seperti saat ini, tentunya membuat banyak kalangan yang merasa khawatir dengan adanya dampak yang akan ditimbulkannya. Bahkan yang lebih miris lagi, tindakan kekerasan tersebut ternyata bukan lagi melanda dunia real semata, tapi sekarang ada kecenderungan bergeser ke ranah dunia online yang notabenenya bisa menyebar tanpa batas (global) dan sulit untuk dikontrol.

Baca Juga:  Diduga Terseret Arus, Petani Di Majalengka Ditemukan Tewas

Menyadari hal itu, baru-baru ini Jejaring sosial Twitter dikabarkan telah menyempurnakan aplikasi mobile-nya yang sekarang konon lebih hebat dan antisipatif dalam mencegah menyebarnya tindakan kekerasan dan pelecehan (cyber bully) melalui media online. Kumpulan filter pemberitahuan baru sekarang kabarnya telah tersedia untuk pengguna Twitter berbasis Android dan iOS, yang memungkinkan mereka dapat membungkam atau menonaktifkan akun troll mana saja yang dianggap iseng dan sering memancing-mancing permasalahan.

Sebelum menggunakan filter yang baru ditambahkan ini, Anda dapat membungkam akun Twitter yang menurut Anda memang perlu atau pantas dilakukan. Untuk saat ini para pengguna Twitter dapat menonaktifkan pemberitahuan dari jenis akun berikut menggunakan opsi baru di setelan filter lanjutan:

Baca Juga:  Pemkab Purwakarta Gelar Riung Mumpulung Tokoh Pejuang Perintis Kemerdekaan

1. Akun yang baru (yang tidak anda ikuti);

2. Akun yang tidak mengikuti Anda (yang tidak Anda ikuti);

3. Akun yang tidak Anda ikuti;

4. Akun dengan foto profil default (yang tidak Anda ikuti);

5. Akun tanpa alamat email yang dikonfirmasi (yang tidak Anda ikuti);

6. Akun tanpa nomor telepon yang dikonfirmasi (yang tidak Anda ikuti).

Baca Juga:  Atalia Kamil Dukung Pos Ramah Anak dan Perempuan di Pengungsian Cimanggung

Meskipun filter baru tersebut tidak akan bisa menghentikan tindakan troll untuk memposting tweet mereka, setidaknya Anda tidak akan diberitahu saat dipublikasikan di Twitter. Meskipun Perubahan baru ini hanya bisa untuk pengguna perangkat berbasis Android dan iOS, kedepan menu ini akan dapat dinikmati oleh semua orang.(Red) (Dilansir : BeritaTeknologi)

Jabar News | Berita Jawa Barat