Inilah Cara Disdik Jabar Cegah Penyebaran Covid-19

JABARNEWS | BANDUNG – Dinas Pendidikan (Disdik) Jawa Barat, saat ini mulai bergerak menyosialisasikan waspada penularan infeksi virus Corona (Covid-19) ini. Dengan mulai menyebarkan materi edukasi terkait Corona kepada Seluruh Kantor cabang dinas (KCD) di Jabar, dalam materi itu dijelaskan bagaimana virus Corona dapat menyebar beserta pencegahannya.

“Imbauan sejauh ini dilakukan melalui grup wa (Whatsapp) KCD, tapi Pemda juga kalau tidak salah sudah menginstruksikan,” kata Kepala Disdik Jaba, Dewi Sartika, di Bandung, Senin (2/3/2020).

Baca Juga:  Waspada, Kenali Tanda-tanda WhatsApp Anda sedang Dibajak Orang Lain

Diharapan edukasi dari grup tersebut, dapat ditindaklanjuti ke sekolah di cabang dinas masing-masing di Jawa Barat

Adapun edukasi tersebut diantaranya adalah langkah pencegahan virus Corona, mulai dari instruksi tidak menyentuh wajah, kalau pun harus maka diwajibkan dicuci. Membuang segera masker setelah digunakan, jika terasa bersih jangan digunakan lebih dari satu hati.

Baca Juga:  Tahun Depan, Imam Masjid di Majalengka Dapat Honor

Tidak berbagi makanan, alat makan gelas dan handuk. Buka dan tutup pintu dengan siku atau bahu jika memungkinkan. Selalu cuci tangan dengan sabun. Selain materi tersebut pihaknya juga membagikan gambar dari dinkes untuk disebarkan di sekolah-sekolah.

Baca Juga:  Berbagai Rumah Sakit Siapkan Penanganan Khusus Caleg Depresi

“Jangan Panik hidup sehat, lingkungan bersih serta menyesuaikan dengan sosialisasi – sosialisasi diatas sudah cukup. Saya sdh sampaikan semua informasi ke KCD 1 sampai dengan 13 untuk juga disebarkan kepada para Kepala Sekolah,” tutupnya. (Rnu)