Ragam

Nasi Merah: Manfaat dan Efek Samping

×

Nasi Merah: Manfaat dan Efek Samping

Sebarkan artikel ini
Manfaat dan Efek Samping Nasi Merah. (Foto: Istimewa).
Manfaat dan Efek Samping Nasi Merah. (Foto: Istimewa).

Resiko terkena penyakit kanker, jantung, dan diabetes

Jenis pangan ini memang kaya akan nutrisi tapi dia juga mengandung zat beracun yang disebut arsenik. Berbeda dengan nasi putih, nasi ini mengakumulasikan arsenik dalam konsentrasi yang jauh lebih tinggi dibandingkan biji-bijian lain.

Zat berbahaya ini sendiri dapat memicu penyakit kanker, jantung, dan juga diabetes.
Jadi walaupun nasi merah punya banyak manfaat, tidak dianjurkan untuk dikonsumsi ‘sepuas-puasnya’

Baca Juga:  Bank bjb Bantu CSR Kota Tangerang, Bangun Lapangan Jogging Track

Tubuh antinutrisi

Selain nutrisi, ternyata nasi jenis ini juga mengandung senyawa antinutrisi dan asam fitat yang tinggi. Senyawa antinutrisi dapat mengurangi penyerapan nutrisi dalam makanan ini dan asam fitat dapat mengikat dan mengurangi penyerapan seng, zat besi, dan kalsium yang masuk kedalam tubuh.

Baca Juga:  ADC Aesthetic Derma Centre Hadirkan Ultherapy PRIME Pertama di Bandung

Peningkatan gula darah

Sebenarnya, jika dibandingkan nasi putih, nasi merah mengandung indek glikemik yang lebih rendah. Meskipun begitu, nasi ini tetap mengandung karbohidrat yang harus diperhatikan. Jika dikonsumsi berlebih kemungkinan gula darah mengalami peningkatan bisa saja terjadi. Untuk itu, disarankan untuk mengkonsumsinya secukupnya saja.

Baca Juga:  Gerindra Tidak Akan Intervensi UU KPK

Dengan segala manfaat dan efek samping nasi merah, kini giliran Anda untuk mempertimbangkan apakah akan mencobanya atau tidak.

Pages ( 5 of 6 ): 1 ... 34 5 6

Tinggalkan Balasan