Segudang Manfaat Cocor Bebek Bagi Kesehatan, Diantaranya Bisa Atasi Diare

JABARNEWS | BANDUNG – Cocor bebek merupakan salah satu jenis tanaman liar yang biasa tumbuh di parit, kebun, bahkan bisa subur di tanah berbatu. Bentuknya yang indah dan unik menjadikan tanaman ini kerap dijadikan hiasan di dalam rumah.

Namun bukan hanya itu saja, ternyata beberapa kandungan penting pada daun cocor bebek tersebut berperan penting untuk menjaga kesehatan tubuh dan mencegah berbagai penyakit.

Dilansir dari banyak sumber berikut beberapa manfaat cocor bebek bagi kesehatan yakni:

Baca Juga:  Ribuan Ulama Silaturahmi dengan Pangdam III Siliwangi dan Kapolda Jabar

Pertama. Mengatasi Diare – Diare merupakan salah satu penyakit yang paling umum dialami oleh setiap orang. Kondisi yang membuat penderitanya sering buang air besar ini, biasanya disebabkan karena makanan atau minuman yang terpapar virus atau bakteri. Biasanya, penderita akan mengalami perut terasa mulas, tinja encer, pusing, dan lemas.

Melansir laman resmi Kementerian Kesehatan, diare merupakan gejala gangguan saluran pencernaan yang menyebabkan tinja seseorang berubah encer atau berair. Diare sendiri menjadi salah satu masalah kesehatan di Indonesia.

Baca Juga:  Dinsos Jabar Matangkan Bansos Provinsi untuk Warga Terdampak PPKM

Kedua. Mengatasi Nyeri Lambung – Manfaat daun cocor bebek untuk kesehatan selanjutnya, yaitu mengatasi nyeri lambung. Beberapa kandungan penting pada daun cocor bebek seperti flavonoid, steroid, lipid, dan senyawa lainnya berfungsi efektif untuk mengatasi nyeri lambung.

Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu mengonsumsi ekstrak daun cocor bebek secara rutin dan teratur. hal tersebut bisa menjadi salh satu obat alternatif saat merasa nyeri lambung.

Baca Juga:  KPU Subang Pasang Data DPS Di 253 PPS

Ketiga. Meredakan Demam – Manfaat daun cocor bebek untuk kesehatan lainnya, yaitu meredakan demam. Untuk mendapatkan manfaat daun cocor bebek untuk mengatasi demam cukup mudah, Anda bisa gunakan daun ini untuk bahan pengompres. Lakukan cara ini secara rutin hingga demam reda. (Red)