Rahma Sarita Pandu Debat Pilbup Purwakarta

JABARNEWS | PURWAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Purwakarta akan melaksanakan debat publik pemilihan bupati (Pilbup) Purwakarta pertama kali di Hotel Harper, Jalan Raya Bungursari, Kecamatan Bungursari, Kabupaten Purwakarta. debat direncanakan pada Kamis (19/4/2018) pukul 19.00 WIB nanti.

Menurut Komisioner KPU, Ade Nurdin, untuk saat ini panelis dan moderator dalam debat publik tersebut sudah ditentukan. “Moderatornya ada Rahma Sarita sementara itu panelisnya dari akademisi ada Dr. Yusep Solihudien, Guru besar Universitas Pasundan, Dr. Absar Kartabrata, dan juga ada KH. John Dien,” katanya, saat dikonfirmasi Jabarnews via telepon selular, Senin (16/4/2018).

Baca Juga:  Doel Sumbang Bantah Jadi Jurkam Ridwan Kamil

Ade Nurdin lebih lanjut menjelaskan bahwa persiapan jelang debat publik pilbup Purwakarta berjalan dengan baik. Mudah-mudahan tidak ada kendala saat hari H.

Baca Juga:  DPRD Kabupaten Tasikmalaya Harap Pembelajaran Tatap Muka Segera Berlangsung

“Persiapan lancar. Moderatornya juga cantik dan mudah-mudahan bisa memandu debat sebaik mungkin,” katanya.

Di sisi lain, Ade Nurdin mengatakan, dari ketiga paslon, semuanya telah menyatakan kesanggupannya datang saat debat.Seperti diketahui, paslon Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta nomor urut satu yaitu Padil Karsoma bersama Acep Maman. Paslon nomor urut dua ialah Anne Ratna Mustika dengan Aming, dan paslon nomor urut tiga yakni Zaenal Arifin dan Luthfi Bamala.

Baca Juga:  Jusuf Kalla Jenguk Mantan Gubernur Jabar Solihin GP

“Debat publik ini tentu sangat dinanti masyarakat Purwakarta. Sehingga bisa melihat bagaimana calon pemimpin mereka beradu argumen nanti,” sebutnya.

Debat ini juga disiarkan langsung di Jak TV. Jadi masyarakat bisa menonton di mana saja meski tidak sedang berada di Purwakarta. (Gin)

Jabarnews | Berita Jawa Barat