Minuman Kekinian, Cuma Rp. 7 Ribu

JABARNEWS | DEPOK – Es Kepal menjadi minuman es kekinian yang menjamur dan banyak diminati. Pasalnya es kepal ini merupakan tren baru dimana es serut yang dibentuk bulat seperti dikepal lalu ditambah dengan siraman susu coklat kental dan bubuk. Salah satu kedai es kepal yaitu Es Kepal Milo Nuri yang berada di Gang Vosis, Pabuaran, Bojonggede (tidak jauh dari Stasiun Citayam) ini menjual es kepal yang harganya mulai dari Rp.7 Ribu per cup.

Baca Juga:  Pilkada Serentak, TNI-Polri Pantau TPS

“Es kepal di sini harganya terjangkau, mulai dari Rp. 7 Ribuan saja,” ujar Pemilik Es Kepal Milo Nuri, Dino dikutip dari radardepok, Senin (4/6/2018).

Dino mengatakan, untuk es kepal di sini terdiri dari beberapa varian harga, ada yang Rp.7 Ribu, ada juga yang Rp.10 Ribu dan Rp.12 Ribu. Untuk seporsi es kepal dengan harga Rp7 ribu terdiri dari topping mesis dan nyamnyam. Untuk es kepal seharga Rp.10 Ribu toppingnya komplit dimana terdiri dari meses, koko crunch, keju, nyamnyam dan kacang. Sedangkan untuk es kepal seharga Rp.12 ribu terdiri dari topping komplit ditambah dengan oreo atau chocolatos.

Baca Juga:  KKN Mahasiswa Unla Gelar Pelatihan Hidroponik Di Jatiluhur

“Setiap porsi menyesuaikan harga dan topping,” jelasnya.

Es Kepal Milo Nuri ini baru beroperasional selama satu bulan namun banyak penggemar karena memang harganya terjangkau. Sehari rata-rata mampu terjual hingga 30 cup bahkan jika akhir pekan mampu menembus angka 100 cup. Jam operasionalnya buka setiap hari mulai dari pukul 10.00 – 21.00 WIB . Namun selama Ramadan jam buka mulai dari pukul 16.00 -21.00 WIB.

Baca Juga:  Jadi Buronan Kasus Penganiayaan, Anggota Geng Motor Diringkus Polisi

“Alhamdulilah banyak yang suka karena rasanya tidak kalah dengan es kepal lainnya, namun harganya lebih murah,” tutupnya. (Yfi)

Jabarnews | Berita Jawa Barat