Nasional

Kasus Positif dan Sembuh Covid-19 di Jabar Bertambah 45 Orang Pada 17 Agustus

×

Kasus Positif dan Sembuh Covid-19 di Jabar Bertambah 45 Orang Pada 17 Agustus

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | BANDUNG – Kasus baru positif virus corona atau Covid-19 di Jawa Barat bertambah 45 orang dari sebelumnya 8.595 orang. Per Senin (17/8/2020) total pasien positif menjadi 8.640 orang.

Data Laporan Media Harian Covid-19, Senin (17/8/2020) pasien sembuh karena Covid-19 di Jabar bertambah 45 orang dari sebelumnya 4.668 orang. Total pasien sembuh menjadi 4.713 orang.

Baca Juga:  Setelah Ruang Kerja, Kini KPK Geledah Rumah Dinas Sekda Jabar

Sedangkan kasus pasien meninggal bertambah 1 orang dari data sebelumnya 237 orang. Total pasien meninggal berjumlah 238 orang.

Sementara total pasien positif di Indonesia bertambah 1.821 kasus sehingga kini mencapai 141.370 orang dari sebelumnya 139.549 orang. Data pasien tersebar di 34 provinsi di Indonesia.

Baca Juga:  Seleksi CPNS 2018, Menpan RB: Tak Ada Ujian Ulang SKD

Jumlah pasien yang sembuh hari ini secara nasional bertambah 1.355 orang menjadi 94.458 orang dari sebelumnya 93.103 orang.

Angka kematian akibat Covid-19 bertambah 57 kasus menjadi 6.207 orang dari data kemarin sebanyak 6.150 orang. (Red)

Baca Juga:  Kecelakaan Maut di Tol Cipularang KM 80, Tiga Orang Tewas

Tinggalkan Balasan