Babi Hutan Mengamuk, Seorang Bocah Alami Luka-luka

JABARNEWS | BENGKULU – Seekor babi hutan mengamuk di pemukiman warga. Salah seorang bocah menjadi korban hingga harus mendapatkan perawatan medis.

Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Sudarno mengatakan, babi hutan berkeliaran di Jalan Pengabdian Gang Cinta Damai Kelurahan Padang Lekat, Kabupaten Kepahiang pada Jumat sore (18/9/2020).

Baca Juga:  Paslon PASTI Unggul Di Hitung Cepat PSU Kota Cirebon

Sudarno mengatakan, binatang liar itu berukuran cukup besar. Ketika itu, tiba-tiba saja mengamuk. Warga pun panik. Terlebih ketika babi menyeruduk seorang bocah, berinisial DT (9).

Baca Juga:  Giring Kembalikan Mandat Ketua Umum, PSI Diambang Perpecahan Jelang Pemilu 2024

“Korban mengalami luka di kepala dan pangkal paha di sebalah kanan dan kiri,” kata dia dalam keterangan tertulis, dilansir dari laman Merdeka.com, Sabtu (19/9/2020).

Sudarno mengatakan, salah satu warga memutuskan menghubungi kepolisian untuk membantu mengatasi satwa liar tersebut.

Baca Juga:  Warga Perumahan Griya Melati Kota Bogor di Tes Swab PCR, Ini Hasilnya

“Kami turunkan anggota untuk menuju ke lokasi kejadian. Khawatir akan semakin menimbulkan kerusakan dan membahayakan warga, akhirnya babi hutan tersebut dilumpuhkan menggunakan senapan V2,” ujar dia. (Red)