Jangan Lakukan Kebiasaan Buruk Ini, Sebabkan Penyakit Ginjal

JABARNEWS | BANDUNG – Gagal ginjal menjadi salah satu penyakit yang mematikan. Ketika mengalami kerusakan, ginjal tidak bisa menyaring dan membersihkan darah dari racun-racun yang akan dibuang melalui urine.

Fungsi ginjal manusia untuk menyaring darah, membuang limbah, mengontrol keseimbangan cairan tubuh. Apabila mengalami gagal ginjal, kondisi ginjalnya berarti sudah rusak dan organ vital ini tak bisa berfungsi secara optimal.

Oleh sebab itu dilansir dari banyak sumber kami berhasil merangkum beberapa kebiasaan buruk yang menyebabkan penyakit ginjal yakni:

Baca Juga:  Soler Masih Belum Tahu Alasan Manajemen Mencoret Gomez Dan Dirinya

Pertama. Terlalu Banyak Konsumsi Makanan Ringan Kemasan – Kebiasaan buruk yang bisa menyebabkan penyakit ginjal yakni terlalu sering mengkonsumsi makanan ringan kemasan.

Makanan ringan kemasan cenderung banyak mengandung garam. Jika dikonsumsi secara berlebihan, kebiasaan ini membuat ginjal kelebihan kalsium saat mengolah urine sehingga meningkatkan risiko terjadinya gagal ginjal.

Kedua. Kurang Minum Air Putih – Kebiasaan kurang minum air putih dapat berdampak buruk. Kurang minum menyebabkan dehidrasi yang ditandai dengan rasa haus, warna urine lebih pekat atau gelap, mulut kering, frekuensi buang air kecil menurun, sakit kepala, mudah lelah, hingga pusing.

Baca Juga:  Peringati Hari Kartini, Sinema Tihes Putar Film Karya Djenar Maesa Ayu "NAY"

Dehidrasi yang terjadi secara berulang bisa meningkatkan risiko gagal ginjal akut hingga kronis. Tentunya hal tersebut bisa kalian perbaiki dengan cara rutin minum air putih.

Ketiga. Merokok dan minum alkohol berlebihan – Anda pasti sudah pernah mendengar jika merokok tidak baik untuk kesehatan secara keseluruhan. Namun, tahukah Anda bahwa merokok juga bisa jadi penyebab ginjal rusak? Kebiasaan merokok buruk bagi ginjal karena bisa meningkatkan kadar protein tertentu yang bisa merusak ginjal.

Baca Juga:  Polres Cirebon Kota gelar Apel Serpas Pengamanan TPS

Sedangkan penelitian menyebutkan, minum alkohol lebih dari empat gelas sehari dapat merusak ginjal. Risiko ginjal rusak jadi lebih tinggi apabila seseorang merokok sekaligus doyan minum alkohol berlebihan. (Red)