Pemerintahan

Tiga Makanan Ini Bisa Sebabkan Keguguran Saat Hamil Muda

×

Tiga Makanan Ini Bisa Sebabkan Keguguran Saat Hamil Muda

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | BANDUNG – Makanan penyebab keguguran saat hamil muda wajib Anda tahu. Apalagi kehamilan usia awal sangat rentan terhadap berbagai gangguan yang harus kita waspadai.

Selain harus memilih yang bergizi, ada beberapa makanan yang bisa menyebabkan terjadinya keguguran. Utamanya saat usia kehamilan muda atau awal.

Berikut beberapa jenis makanan yang dipercaya bisa menyebabkan keguguran yakni:

Baca Juga:  Jumat Ini, SIM Keliling Polrestabes Bandung Di Dua Lokasi

Pertama. Buah Nanas – Makan nanas atau mengonsumsi jus nanas selama trimester pertama kehamilan sangat tidak menjadi anjuran. Karena buah ini bisa menyebabkan dinding rahim mengalami kontraksi yang menyebabkan janin bisa meninggal.

Hal tersebut karena nanas mengandung bromelain. Senyawa inilah yang dapat menjadi penyebab terjadinya peningkatan kontraksi pada wanita hamil. Kondisi ini bisa meningkatkan risiko terjadinya keguguran.

Baca Juga:  Resmikan Jembatan Cibuni, Ridwan Kamil Beri Komentar Begini

Kedua. Buah Pepaya – Buah pepaya menjadi salah satu makanan penyebab keguguran yang paling umum terjadi. Terutama dari jenis pepaya hijau atau pepaya mentah.

Karena buah ini mengandung enzim yang dapat menyebabkan terjadinya kontraksi pada rahim. Oleh karena itu ibu yang sedang hamil ada baiknya untuk menghindari mengonsumsi pepaya hijau.

Baca Juga:  Wow!... Banyak Artis Populer Karena 'Prestasi'

Ketiga. Kepiting – Selain rasanya enak, olahan masakan kepiting terkenal dengan kandungan kalsium serta nutrisi yang tinggi. Akan tetapi Anda harus menghindari makan terlalu banyak saat hamil muda, karena ini makanan penyebab keguguran. (Red)

Tinggalkan Balasan