Polisi di Cianjur Tak Segan Tembak Gerombolan Motor yang Buat Onar dan Ancam Keselamatan Warga

Penembakan
Ilustrasi penembakan. (Foto: Unsplash/Max keinen).

JABARNEWS | CIANJUR – Polres Cianjur penegaskan bahwa jajarannya akan menindak tegas hingga tembak di tempat bagi anggota gerombolan bermotor yang membuat onar.

Kapolres Cianjur AKBP Aszhari Kurniawan mengatakan bahwa tindakan tegas itu akan dilakukan jika gereombolan bermotor mengganggu ketertiban umum dan mengancam keselamatan warga, khususnya pengendara di Cianjur.

Baca Juga:  15 Pedagang di Kota Bogor Diperiksa Satgas Pengendalian Harga Migor, Ini Alasannya

Dia menegaskan, pihaknya telah menangkap tiga orang anggota gerombolan bermotor yang sempat membuat onar di Jalan Raya Puncak-Cipanas, selang beberapa jam melakukan aksi perusakan kendaraan Jumat (2/6/2023) malam.

Baca Juga:  Tangan dan Kaki Korban Patah, Polisi Terjunkan Tim Gabungan Buru Begal Sadis di Sukaluyu Cianjur

“Gerombolan bermotor yang ditangkap masih di bawah umur, sehingga mereka akan mendapat peringatan keras dan pembinaan sebelum dikembalikan ke orang tuanya. Mereka sempat melakukan aksi perusakan kendaraan di pusat perbelanjaan di Jalan Raya Puncak,” kata Aszhari di Cianjur, Sabtu (5/6/2023).

Baca Juga:  Pelajar SMK di Cianjur Disekap hingga Empat Hari, Polisi Buru Oknum Sopir Angkot

Banyaknya laporan gerombolan bermotor yang membuat onar dan mengancam keselamatan pengguna jalan lainnya, pihaknya telah meminta anggota untuk melakukan tindakan tegas terukur hingga tembak di tempat serta menambah jadwal patroli untuk mencegah aksi serupa.