Daerah

Sambangi Anak Disabilitas hingga Monreker di Cimahi, Irawati Sampaikan Hal Ini

×

Sambangi Anak Disabilitas hingga Monreker di Cimahi, Irawati Sampaikan Hal Ini

Sebarkan artikel ini
Ketua Umum DPP Srikandi Hanura Irawati saat menghadiri Pesta Rakyat di RW 15, Kelurahan Karang Mekar, Kecatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi pada Minggu (10/12/2023). (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – Belasan Anak Disabilitas, Komunitas Residivis, Komunitas Monreker, dan masyarakat larut dalam Pesta Rakyat yang digelar masyarakat RW 15, Kelurahan Karang Mekar, Kecatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi pada Minggu (10/12/2023).

Dalam kegiatan tersebut belasan anak Disabilitas unjuk kebolehan dalam bidang kesenian, mulai dari menari hingga menyanyi untuk menghibur masyarakat dalam kegiatan tersebut.

Baca Juga:  Jalur Kereta Api Terganggu Akibat Banjir di Brebes

Ketua Umum DPP Srikandi Hanura Irawati mengaku terpukau melihat potensi yang di tunjukan anak anak Disabilitas.

Menurutnya, setiap anak memiliki kesempatan yang sama untuk mengeksplor, mengembangkan diri dan diharapkan, kegiatan ini menjadi wadah untuk anak-anak mengembangkan dirinya.

Baca Juga:  Aher Raih Gelar Doktor Honoris Causa Bidang Olahraga Dari Universitas Kyungwoon Korea

“Luar biasa banget, saya terpesona melihat anak anak disabilitas ini menunjukan berbagai kemampuan dan bakatnya di pesta rakyat ini, semoga ini bisa terus dipertahankan untuk anak anak kita agar bisa berkarya karena mereka memiliki peluang yang sama, kesempatan yang sama untuk berkembang,” kata Irawati.

Baca Juga:  Bangun TPT, Pemerintah Ingin Purwakarta Bebas Longsor dan Erosi
Pages ( 1 of 2 ): 1 2