Ciamis Masih Kekurangan Empat Ribu ASN, BKPSDM Beberkan Hal Ini

ASN
Ilustrasi ASN. (Foto: Liputan6).

JABARNEWS | CIAMIS – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Pangandaran mengaku bahwa saat ini masih kekurangan tenaga Aparatur Sipil Negara (ASN).

Kepala BKPSDM Ciamis Ai Rusli mengatakan bahwa saat ini jumlah ASN maupun PPPK yang ada di lingkup Pemkab Ciamis mencapai 10.845 orang. Sedangkan jumlah ASN yang pensiun pada tahun 2023 sebanyak 736 orang, dan tahun 2024 mencapai 687 orang.

Baca Juga:  Uu Ruzhanul Ulum Bakal Adakan Pertemuan untuk Bahas Pencegahan Bencana Banjir dan Longsor

“Benar Pemkab Ciamis kekurangan tenaga ASN,” kata Ai di Kabupaten Ciamis, Jumat (22/3/2024).

Dia menjelaskan, berdasarkan dari perhitungan Analisis Jabatan (anjab) dan Analisis Beban Kerja (ABK) masih kekurangan sebanyak 4 ribuan formasi.

Baca Juga:  Jelang Idul Adha, DKPP Jabar Siap Penuhi Kebutuhan Hewan Kurban Sehat

“Dengan adanya ASN yang pensiun pada tahun 2023 dan 2024, maka kekurangannya mencapai 4.628 orang,” jelasnya.