Daerah

Penipuan Modus Petugas Tabung Gas di Ciamis: Warga Kehilangan Uang dan HP

×

Penipuan Modus Petugas Tabung Gas di Ciamis: Warga Kehilangan Uang dan HP

Sebarkan artikel ini
Penipuan
Ilustrasi penipuan. (Foto: OkeZone).

JABARNEWS | CIAMIS – Warga Dusun Desa Kulon, Desa Ciakar, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, menjadi korban penipuan dengan modus baru. Dua pria mengaku sebagai petugas pemeriksa tabung gas elpiji dan berhasil membawa kabur satu unit handphone Android serta uang tunai pada Minggu (16/3/2025).

Baca Juga:  Waspada! Modus Penipuan Berkedok Bantuan Pelunasan Hutang Pinjol dan Bank

Menurut keterangan Iti, seorang pembantu rumah tangga di rumah korban, pelaku datang dengan alasan memeriksa tabung gas. Karena tidak curiga, korban mempersilakan mereka masuk.

“Satu orang mengajak korban ke dapur untuk memeriksa tabung gas, sementara yang lain masuk ke kamar dan mengambil uang di bawah bantal serta handphone saya,” kata Iti.

Baca Juga:  Polisi Ungkap Motif Pria di Bekasi Bunuh Pacar dengan Racun Tikus

Aksi tersebut baru disadari setelah korban memeriksa barang-barangnya yang sudah hilang. Total kerugian mencapai Rp 450.000 dan satu unit handphone Android.

Baca Juga:  Polisi Selidiki Kasus Dugaan Penipuan IPDN yang Melibatkan Anggota DPRD Purwakarta

Kasus serupa juga terjadi sebelumnya di wilayah yang sama. Seorang warga bernama Enih menjadi korban penipuan dengan modus petugas PLN. Pelaku membawa kabur handphone, perhiasan emas, dan uang tunai miliknya.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2