Nasional

KPK Dorong Publik Desak DPR Larang Tahanan Pakai Masker

×

KPK Dorong Publik Desak DPR Larang Tahanan Pakai Masker

Sebarkan artikel ini
Tahanan KPK (koruptor) menggunakan masker dan topi saat digiring petugas usai pemeriksaan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta.
Tahanan KPK memakai masker dan rompi oranye digiring petugas (Foto: Net)

JABARNEWS | JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendorong masyarakat untuk memberikan masukan kepada DPR agar mengatur larangan bagi para tahanan korupsi memakai masker atau menutup wajah saat tampil di hadapan publik.

Baca Juga:  Bakti sosial Polsek Cibatu, jelang Hari Bhayangkara ke-74 di Purwakarta

Usulan tersebut disampaikan seiring dengan pembahasan Rancangan Undang-Undang (RUU) KUHAP di DPR RI.

Wakil Ketua KPK, Johanis Tanak, menilai momen penangkapan dan penahanan koruptor sebaiknya dimanfaatkan untuk memberikan efek jera secara sosial.

Baca Juga:  KPK segera Panggil Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi Iklan Bank BJB

Oleh karena itu, ia mengusulkan agar larangan penggunaan masker bagi tahanan korupsi bisa masuk dalam revisi KUHAP yang sedang dibahas di parlemen.

Baca Juga:  Pengakuan Sekjen DPC Partai Gerindra Kota Bandung Soal OTT Yana Mulyana

“Saat ini kan RUU KUHAP dalam proses pembahasan di DPR. Nah, dalam KUHAP itu yang bisa mungkin ditambahkan,” ujar Tanak di Jakarta, dikutip Jum’at (11/07/2025).

Pages ( 1 of 3 ): 1 23