Bupati Cirebon akan ke Jakarta Carikan Solusi Banjir dan Tanah Bergerak

Bupati Cirebon dan Camat Ciwaringin beserta kepala Desa tengah meninjau lokasi pergerakan tanah dan sejumlah rumah warga yang rusak. (Foto : Abdul Rohman/ Jabarnews).

Ia menilai, faktor terjadinya pergerakan tanah ini juga, salah satunya disebabkan sungai mengalami pendangkalan. Sehingga, pihaknya dalam waktu dekat ini akan ke Jakarta untuk menemui Kementerian PU. Karena menurut Imron, masalah pendangkalan sungai, bukan hanya terjadi di Ciwaringin saja.

Baca Juga:  Imron Serahkan Belasan Bentor untuk MWCNU di Cirebon

“Pendangkalan sungai juga, terjadi di Waled, Ciledug, Plered dan lainnya, secepatnya kami akan ke jakarta untuk berkoordinasi dan mencarikan solusi, “katanya.

Baca Juga:  Pengusaha Asal Aceh Ini Beri Hibah Rp2 Triliun untuk Penanganan Covid-19

Dengan kunjungannya ke Jakarta nanti, Imron berharap kementerian PU atau Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS), bisa segera mencarikan solusi, atas masalah yang terjadi di Kabupaten Cirebon.

Baca Juga:  Penjelasan Imron Rosyadi Soal Penyegelan Kantor DPC PDIP Cirebon

“Untuk saat ini, kami sudah berikan bantuan sembako untuk korban dan segera mungkin mengirimkan surat ke pusat, untuk melakukan pertemuan disana,”katanya. (Arn).