Galian C , Biang Kerok Memerahnya Air PDAM Subang

JABARNEWS | SUBANG – Sejak beberapa hari lalu, warga Subang mengeluhkan kualitas air produksi PDAM yang didistribusikan diduga tak layak konsumsi. Tingkat kekeruhannya sangat tinggi bahkan sampai warnanya memerah.

Menanggapi hal itu, Direktur PDAM Tirta Tirta Rangga, H. Suryana mengaku mengecek langsung ke sumber mata air Cibulakan di desa /Kecamatan Cijambe. Menurutnya,ada beberapa alasan kenapa air keruh, salah satunya karena aktivitas galian C di sekitar sumber air PDAM di Subang Selatan.

Baca Juga:  Jangan Sampai Telat! Lokasi SIM Keliling Purwakarta Hari Ini Disini

“Aktivitas galian sangat berpengaruh terhadap kualitas air. Itulah penyebab keruhnya air belakangan ini,” kata Suryana saat dihubungi Kamis (3/5/2018).

Suryana menjelaskan,kondisi air di mata air Cibulakan sejak tahun 1996 masih jernih karena tidak ada aktivitas tambang. Pada tahun 1998,1999 dan 2000 mulai terjadi air keruh seiring beroperasinya galian c.

“Iya, dulu ada galian batu yang dilakukan oleh warga, setelah kita larang mereka berhenti, syaratnya mereka menyuruh kita membeli tanah disana. Lalu kita beli sekitar 5 hektar tanah mereka,” katanya.

Baca Juga:  Remaja di Cirebon Jadi Korban Penembakan Orang Tak Dikenal, Begini Kronologinya

Kata Suryana, setelah tanah dibeli tahun 2010 mata air Cibulakan kondisinya masih jernih. Namun sejak tahun 2013 mata air kembali terganggu karena ada aktivitas galian yang dilakukan oleh warga sekitar.

“Aktivitas galian batu berada di radius 300 meter. Kita sempat imbau supaya mata air di sana dijaga,” katanya.

Baca Juga:  Kasus Unik Wanita Memperkosa Pria Yang Pernah Terjadi

Namun warga sekarang tidak mau menjual tanahnya ke PDAM, aktivitas galian tetap berlanjut. Solusinya PDAM mengatur aktivitas galian yang dilakukan oleh warga disana supaya tidak mengganggu kondisi air.

“Kedalaman sudah ditambah 1 meter tapi air tetap keruh ternyata ada aktivitas galian yang besar. Apalagi jika turun hujan air selalu keruh,” ungkapnya. (Mar)

Jabarnews | Berita Jawa Barat