HUT RI ke-76 di Purwakarta, Ambu Anne : Spirit Hadapi Covid-19

JABARNEWS | PURWAKARTA – Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-76, Tahun 2021 masih dalam situasi Pandemi Covid-19. Bencana non alam, Covid-19 telah melanda negara kita kurang lebih 2 tahun, begitu pula dengan Kabupaten Purwakarta. 

Seluruh daya dan upaya telah dilakukan Pemerintah Kabupaten Purwakarta dalam mempercepat penanganan penyebaran Covid-19 dan kini berada di Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3.

Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika mengungkapkan, sebagai bagian dari NKRI, Kabupaten Purwakarta akan terus berkomitmen mengikuti arahan-arahan dari pemerintah pusat, pun demikian berkaitan dengan penanganan pandemi Covid-19 ini.

“Hingga hari ini, jajarannya masih tetap fokus dalam penanganan pandemi Covid-19,” ucap Wanita yang juga menjabat Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Purwakarta itu menambahkan, saat ditemui di Komplek Pemkab Purwakarta, pada Selasa (17/8/2021).

Baca Juga:  Polisi Tangkap Penjual Miras Doraemon dan Frozen di Kota Tasikmalaya

Dijelaskannya, berbagai upaya sudah dilalukan jajarannya, mulai dari mitigasi ekonomi, sosial, kesehatan hingga ke ranah pendidikan.

“Alhamdulillah, perekonomian Indonesia melesat hingga diatas 7 persen, pun demikian dengan Jawa Barat yang mengalami peningkatan ekonomi mencapai diatas 6 persen. Namun demikian, kita berharap bahwa di masa pandemi ini juga ekonomi tidak terlalu terpuruk masih ada harapan untuk terus berkembang. Kita juga lakukan beberapa kajian terhadap hal ini,” tutur Ambu Anne, sapaan akrab Bupati Purwakarta itu.

Menurutnya, penanganan pandemi ini bukan hanya pada sisi kesehatan, tetapi lebih daripada itu juga terkait mitigasi sosial dan ekonomi.

Baca Juga:  Dua Pemilik Shabu Diringkus

“Dan dengan berbagai upaya yang telah kita lakukan, kita berharap tidak terjadi lagi terjadi peningkatan kasus aktif Covid-19,” kata Ambu Anne.

Dalam peringatan HUT RI ke-76 tahun ini, kata Ambu Anne memberikan makna yang luar biasa bagi bangsa Indonesia, terutama untuk Indonesia Tangguh dan Indonesia Tumbuh.

“Makna dari HUT RI ini adalah pengabdian. Tanpa nilai itu kita akan berat menghadapi situasi Pandemi Covid-19 seperti saat ini,” ucapnya.

Ambu Anne berharap, di HUT RI ke-76 kita sama-sama merapatkan barisan dan spirit kemerdekaan itu harus lahir pada seluruh elemen masyarakat di Hari kemerdekaan ini.

Baca Juga:  Kisruh Soal APBD Perubahan Tahun 2022, BPKP Jawa Barat Peringatkan Bupati dan DPRD Purwakarta

“Semangat perjuangan bangsa Indonesia dalam mencapai kemerdekaan harus terus dibangun setiap masyarakat, sehingga spirit Kemerdekaan itu untuk kita gunakan dalam melawan Covid-19 ini,” ucap Ambu Anne.

Ambu Anne mengajak seluruh masyarakat di Kabupaten Purwakarta untuk bisa bersama-sama menghadirkan semangat dan spirit dari pahlawan yang telah berhasil membangun bangsa ini.

“Semangat perjuangan di masa kini tak lagi sama dengan para pejuang yang telah gugur. Perjuangan saat ini harus dibentuk dalam sebuah semangat membangun untuk mewujudkan Indonesia tangguh dan Indonesia tumbuh butuh kebersamaan dari kita semua,” pungkasnya. (Gin)