Daerah

Ini Kronologi Polisi Tembak Dua Begal yang Bacok Ojol di Kota Bandung

×

Ini Kronologi Polisi Tembak Dua Begal yang Bacok Ojol di Kota Bandung

Sebarkan artikel ini
Pembacokan.
Ilustrasi pembacokan. (Foto: Dok. JabarNews).

JABARNEWS | BANDUNG – Polisi menembak dua pembegal berinisial SN dan FA yang membacok pengendara ojek online (ojol) di kawasan Gegerkalong, Kota Bandung.

Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Aswin Sipayung mengatakan, aksi begal itu terjadi pada Selasa (24/1/2023) sekitar pukul 22.00 WIB. Namun hanya berselang dua jam, polisi berhasil melumpuhkan pelaku yang melakukan perlawanan ketika hendak ditangkap.

Baca Juga:  TNI AU Buka Penerimaan Anggota Pasukan Elit, Ini Syaratnya!

“Korban pembacokan berinisial YD, jadi korban sebagai tukang ojek online saat itu hendak menjemput penumpangnya,” kata Aswin di Polrestabes Bandung, di Bandung, Rabu (25/1/2023).

Baca Juga:  Berharap Prabowo-Gibran Menang di Pilpres 2024, Ridwan Kamil Ingin Partai Golkar Juara di Jabar

Aswin menjelaskan motor korban saat itu dipepet kedua pelaku ketika sedang berkendara. Menurutnya, pelaku diduga hendak merampok korban.

Setelah diberhentikan, menurutnya, pelaku kemudian merampas benda milik korban. Namun, kata dia, korban sempat melakukan perlawanan dan terjadi perkelahian.

Baca Juga:  Ini Cara Untuk Menghindari Kejahatan Bermodus Hipnotis
Pages ( 1 of 2 ): 1 2