Daerah

Ini Tips Aman Tinggalkan Rumah saat Mudik Lebaran

×

Ini Tips Aman Tinggalkan Rumah saat Mudik Lebaran

Sebarkan artikel ini
Mudik
Ilustrasi mudik lebaran. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – Masyarakat diimbau untuk memperhatikan sejumlah hal saat akan meninggalkan rumah. Hal ini untuk meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Kepala Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung, Gun Gun Sumaryana mengungkapkan, mudik perlu nyaman tapi rumah yang dtinggalkan juga harus aman.

Baca Juga:  DPRD Dukung Pemberlakuan Ganjil Genap Lalin di Kota Bandung

“Jangan lupa untuk matikan aliran listrik, kunci pintu dan jendela rumah,” kata Gun Gun dalam keterangan yang diterima, Senin (8/4/2024).

Baca Juga:  Disnakertrans Jabar Kirim Tim untuk Selidiki Kasus Dugaan Pelecehan Karyawati di Bekasi

Ia mengimbau, calon pemudik mencabut regulator tabung gas. Jika memiliki hewan peliharaan, lebih baik dititipkan ke tempat penitipan hewan terdekat.

Baca Juga:  Menteri PPA Ingin Pemprov Jabar Lindungi Anak-anak dari Kekerasan dan Penularan HIV/AIDS

“Cabut regulator tabung gas, ini harus dilepas apalagi ditinggal lama rumahnya. Selain itu juga titipkan hewan peliharaan, ini juga menjadi hal penting,” katanya.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2