Perkuat Struktur untuk 2024, DPD Nasdem Kota Bandung Berikan Pendidikan Politik, Awangga: Kami Targetkan 8 Kursi DPRD

Perkuat Struktur untuk 2024, DPD Nasdem Kota Bandung Berikan Pendidikan Politik, Awangga: Kami Targetkan 8 Kursi DPRD

JABARNEWS | BANDUNG – Pelaksanaan pemilihan umum legislatif masih bakal berlangsung sekitar dua tahun lagi. Tetapi, sejumlah partai mulai melakukan tahapan-tahapan untuk memperkuat struktur partai, salahsatunya yang dilakukan partai Nasdem.

DPD Nasdem Kota Bandung melaksanakan pendidikan politik terhadap ranting untuk semua daerah pemilihan (dapil) mulai 23 Maret 2022-29 Maret 2022.

Ketua DPD Nasdem Kota Bandung, Rendiana Awangga menyampaikan bahwa pendidikan politik yang dilakukan tersebut sebagai cara meningkatkan kesadaran politik terhadap anak-anak muda di Bandung yang masih cukup rendah, sehingga partai politik berkewajiban dan berfungsi memberikan pendidikan politik ke warga.

“Cara pendekatan kami yang harus diubah terhadap anak muda untuk bagaimana mereka dapat miliki ketertarikan minimal kesadaran politik,” ujarnya di Jalan LLRE Martadinata, Rabu (23/3/2022).

Awangga menambahkan, budaya politik di Bandung relatif lebih adem ayem dan tak terlalu bergejolak, lantaran budayanya lebih cenderung dapat dimusyawarahkan serta cukup ramah.