Perkuat Struktur untuk 2024, DPD Nasdem Kota Bandung Berikan Pendidikan Politik, Awangga: Kami Targetkan 8 Kursi DPRD

Perkuat Struktur untuk 2024, DPD Nasdem Kota Bandung Berikan Pendidikan Politik, Awangga: Kami Targetkan 8 Kursi DPRD

Nasdem Kota Bandung, lanjutnya, menargetkan sebanyak delapan kursi untuk pemilu 2024 dan menargetkan kursi pimpinan DPRD. Saat ini, Nasdem di DPRD Kota Bandung memiliki lima kursi.

“Saya optimistis melihat struktural dan ternyata program Nasdem memanggil kini sudah ada 167 orang yang mendaftar untuk caleg dengan potensi dari latarbelakang berbeda. Itu parameter kami melihat banyak warga yang percaya maju kontestasi lewat Nasdem,” katanya.

Ketua DPW Nasdem Jabar, Saan Mustopa menambahkan dalam pendidikan politik ini partainya menyasar kader tingkat DPRT (pengurus tingkat kelurahan), sekaligus lakukan konsolidasi internal guna menguatkan terhadap struktur Nasdem hingga ke tingkat DPRT.

“Kami menyadari bahwa struktur itu tulang punggung partai. Jadi, jika strukturnya kuat maka Insya Allah partai punya potensi pemenang di 2024,” katanya.

Saan juga menyebut tadi pihaknya menyampaikan banyak hal di pendidikan politik, utamanya terkait Kenasdeman guna memberikan pemahaman, pengertian, sekaligus internalisasi tentang nilai-nilai yang dibawa partai selain pengenalan partai.