Polisi Mulai Beraksi Lakukan Tilang Manual di Kota Bandung

Tilang Manual
Ilustrasi tilang manual. (Foto: Antara).

“Kalau memberhentikan memeriksa, semua anggota Polri bisa. Kalau nanti ada temannya yang menemukan di lapangan, yang hanya bisa melakukan tilang manual khusus petugas bersertifikasi,” bebernya.

Eko menyampaikan, 11 petugas tersertifikasi itu bisa berkeliling untuk memburu pelanggar atau bisa juga bersiaga di titik tertentu. Menurutnya titik-titik yang diutamakan untuk menerapkan tilang manual yakni wilayah yang dinilai banyak pelanggaran serta tidak terpantau oleh kamera ETLE (tilang elektronik).

Baca Juga:  Dua Pria Asal Serdang Bedagai Aniaya Pengembala Sapi, Ini Motifnya

Sehingga dia pun mengimbau kepada masyarakat untuk tetap taat dalam berlalu lintas. Masyarakat pun tidak perlu khawatir, karena menurutnya polisi hanya melakukan penindakan terhadap pengendara yang melanggar.

Baca Juga:  Mengenal Ragam Manfaat Bawang Hitam Bagi Kesehatan Tubuh

“Kita menjamin tidak ada penyimpangan oleh anggota di lapangan. Tetap patuhi aturan, lengkapi dokumen surat,” tandasnya. (Red)