Polres Majalengka Raih Gelar Juara Bulutangkis Tingkat Mabes

JABARNEWS | MAJALENGKA – Tim Polres Majalengka berhasil mendapatkan gelar juara Turnamen Bulutangkis Bhayangkara Cup II Tahun 2019 Tingkat Mabes Polri. Piala Bhayangkara Cup dalam rangka Hari Bhayangkara ke 73 tingkat Mabes Polri. Piala dan penghargaan diserahkan pada Minggu (14/7/2019).

Kapolres Majalengka, AKBP Mariyono mengatakan sebelumnya Turnamen Bulutangkis Kapolda Cup juga meraih Juara I oleh Tim Kamtibmas Polres Majalengka. Kali ini Polres Majalengka kembali meraih juara I Turnamen Bulutangkis Bhayangkara Cup II tingkat Mabes Polri dalam rangka Hari Bhayangkara ke 73 tahun 2019.

Baca Juga:  Pagelaran Wayang Kulit di Bandung: Lakon Kresno Jumeneng Ratu, Perjalanan Rakyat Jadi Raja

Tim Polres Majalengka dengan beberapa pemain dari tingkat Mabes Polri yang digelar bertempat di Mabes Polri, Babak Final kemenagan di Peroleh oleh Tim Polres Majalengka dengan meraih Piala Bhayangkara Cup 2019.

“Alhamdulillah, mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 15 Juta, dan piagam penghargaan.” ujarnya, dalam keterangan tertulis, Senin (15/7/2019).

Baca Juga:  Motor Nyemplung Ke Situ Wanayasa, 1 Korban Kritis dan 2 Tak Sadarkan Diri

Kapolres menambahkan pihaknya mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi kepada Brigadir Jejen bersama Tim Polres Majalengka, karena telah meraih Piala Kejuaraan Bulutangkis Bhayangkara Cup II 2019 tingkat Mabes Polri dan telah mengharumkan nama baik Polres Majalengka.

“Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya. Juga kepada Tim supporter Polres Majalengka telah memberikan doa dan dukungannya kepada Tim Polres Majalengka bisa meraih juara.” ujarnya.

Baca Juga:  Deden Natshir Rajin Ikut Latihan, Begini Penilaian Pelatih

Kapolres berharap dengan adanya kejuaraan bulutangkis ini, pihaknya dapat membentuk sinergitas kebersamaan antara Polri, Instansi terkait dan masyarakat dalam pembinaan atlet bulutangkis, serta kegiatan kejuaraan bulutangkis ini dapat mencetak para atlet bulutangkis baik Polri atau masyarakat yang ada di Jawa Barat.

“Saya berharap prestasi ini dipertahankan. Sekaligus menciptakan generasi atlet berprestasi lainnya,” tandasnya. (Rik)

Jabar News | Berita Jawa Barat