Resmikan SKA Bale Lembang, Mensos Risma Ingin Berikan Kesempatan yang Sama Bagi Disabilitas dan Warga Miskin

Mensos Risma
Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini saat meresmikan Sentra Kreasi Atensi (SKA) di Bale Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (25/4/2024). (Foto: Rian/JabarNews).

JABARNEWS | BANDUNG – Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menyatakan komitmennya yang ingin memberikan kesempatan yang sama bagi penyandang disabilitas dan warga miskin.

Hal tersebut dikatakan Risma saat peresmian Sentra Kreasi Atensi (SKA) di Bale Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (25/4/2024).

Baca Juga:  Atalia Praratya Dorong Kader Posyandu Fokus Tingkatkan Kualitas Hidup Anak

Dengan hadirnya SKA ini, Risma berharap bisa memberikan kesempatan yang sama bagi mereka untuk meningkatkan kesejahteraanya.

“Ini kita buat karena sebetulnya baik orang disabilitas maupun yang miskin kalau diberikan kesempatan yang sama mereka bisa sukses,” kata Risma.

Baca Juga:  Wanita di Kawasan Proyek PLTA Upper Cisokan Diberikan Pelatihan UMKM, Ini Tujuannya

Dia menyebut, selama ini penyandang disabilitas dan warga miskin serinh dianggap tidak punya kemampuan. Oleh karena itu, SKA hadir untuk memberikan kesempatan yang sama.

Baca Juga:  Anggota Geng Motor Ini Dihadiahi Timah Panas Karena Melawan Saat Ditangkap