Daerah

Soal Bantuan Stimulan, Korban Gempa Cianjur Diminta Sabar

×

Soal Bantuan Stimulan, Korban Gempa Cianjur Diminta Sabar

Sebarkan artikel ini
Gempa Cianjur
Gempa bumi di Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur Jawa Barat. (Foto: Mul/JabarNews).

JABARNEWS | CIANJUR – Juru Bicara Bencana Gempa Cianjur Budi Rahayu Toyib meminta para korban gempa bumi Cianjur untuk bersabar dan tidak terprovokasi berbagai hasutan yang dapat merugikan.

Meski begitu, Budi memastikan warga terdampak gempa yang rumahnya rusak berat akan mendapatkan bantuan stimulan dari pemerintah.

Baca Juga:  Lembaga Pemuda di Cianjur Soroti Perencanaan Anggaran Desa yang Tidak Matang

Menurut dia, pihaknya banyak mendapat laporan terkait belum cairnya stimulan pembangunan rumah warga terdampak gempa.

“Pemerintah daerah terus berupaya mendorong pemerintah pusat untuk segera mencairkan bantuan stimulan bagi warga terdampak gempa karena surat keputusan atas perubahan kerusakan sudah disampaikan melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana,” kata Budi di Cianjur, Minggu (4/5/2023).

Baca Juga:  Percantik Jantung Kota, PUTR Cianjur Kebut Bangun Taman dan Trotoar

Dia meminta warga agar bersabar menunggu pencairan dari pemerintah pusat karena sudah diajukan. Sesuai instruksi Bupati Cianjur Herman Suherman, seluruh warga yang rumahnya rusak akibat gempa akan mendapat bantuan stimulan perbaikan rumah.

Baca Juga:  Keren, Atalia Praratya Terima Lencana Karya Bakti
Pages ( 1 of 2 ): 1 2