Soal Bantuan Stimulan, Korban Gempa Cianjur Diminta Sabar

Gempa Cianjur
Pasca gempa bumi di Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur Jawa Barat. (Foto: Mul/JabarNews).

Untuk mempercepat pencairan, lanjut Budi, pihaknya terus berkomunikasi dengan BNPB dan Kementerian Keuangan guna memastikan pengajuan data warga terdampak gempa yang mengajukan perubahan kerusakan secepatnya menerima bantuan melalui rekening masing-masing.

Baca Juga:  Intimidasi Wartawan Kembali Terjadi di Cianjur, Masalahnya Soal Penyelewengan Dana Desa

“Sesuai instruksi Bupati Cianjur, kami terus berkoordinasi dan menjalin komunikasi terkait pencairan tahap III yang sudah dalam proses dan tinggal menunggu masuk ke rekening warga penerima,” bebernya.

Budi menjelaskan bahwa warga terdampak gempa yang rumahnya belum terdata dapat melapor ke aparatur desa atau dinas penghubung di masing-masing desa untuk diajukan.

Baca Juga:  Warga di Cianjur Jebak Perselingkuhan Paman dan Keponakan, Ketahuan Gituan di Dapur

Pihaknya juga meminta warga tidak terpancing atau terprovokasi terkait pencairan yang dapat dilakukan di Pemkab Cianjur.

“Bagi yang sudah terdata dan terdaftar sebagai penerima, kami mohon kesabarannya karena pemerintah daerah terus berupaya sampai dengan target seluruh warga terdampak gempa menerima bantuan,” tandasnya. (Red)

Baca Juga:  Polres Garut Minta Masyarakat Waspadai Praktik Perdagangan Orang