Daerah

Uu Ruzhanul Ulum Ingin ASN Tingkatkan Keilmuan untuk Pelayanan Publik

×

Uu Ruzhanul Ulum Ingin ASN Tingkatkan Keilmuan untuk Pelayanan Publik

Sebarkan artikel ini
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | CIMAHI – Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum menginginkan Aparatur Sipil Negara (ASN) terus meningkatkan keilmuan untuk pelayanan publik kepada masyarakat.

Hal tersebut dikatakan Uu Ruzhanul Ulum saat menghadiri Pembukaan Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat ll Angkatan XXVII Tahun 2023 di Kampus BPSDM Provinsi Jabar, Kota Cimahi, Senin (24/7/2023).

Baca Juga:  Yuk Kunjungi Pemandian Air Soda di Tapanuli Utara, Unik dan Satu-Satunya di Indonesia

Uu Ruzhanul Ulum mengatakan bahwa pelatihan kepemimpinan hasil kolaborasi dengan Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI tersebut bertujuan untuk memperkuat kualitas SDM sekaligus menghadirkan pelayanan publik yang prima.

Baca Juga:  Nekad! 4 Warga Desa Gunung Endut Sukabumi Tanam Ganja di Rumah

“Akan semakin banyak ASN yang memiliki keilmuan, profesionalisme, dan wawasan yang luas,” kata Uu Ruzhanul Ulum.

“Sekarang, keilmuan semakin dinamis, banyak penemuan. Kalau kita diam tidak tambah ilmu, kita ketinggalan. Sehingga, diharapkan bukan hanya pribadi yang pintar, tapi memberikan efek domino agar masyarakat dapat merasakan manfaat dari keilmuan kita,” tambahnya.

Baca Juga:  Pengendara Motor di Karawang Nekat Terobos Pintu Perlintasan KA, Akhirnya Tewas Ditempat
Pages ( 1 of 3 ): 1 23