Vaksinasi Booster di Kota Tasikmalaya Baru 36,92 Persen, Tim Kesehatan Diterjunkan

Ilustrasi vaksinasi Booster. (Foto: Dok. JabarNews).

JABARNEWS | TASIKMALAYA – Vaksinasi dosis ketiga atau booster di Kota Tasikmalaya baru mencapai 36,92 persen.

Berdasarkan data dari laporan harian dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tasikmalaya, capaian vaksinasi tercatat dosis 1 mencapai 102,56 persen dari sasaran vaksinasi sebanyak 560.243 orang, ditambah adanya masyarakat dari luar daerah.

Baca Juga:  Berdalih Beri Peringatan, Wakil Ketua DPRD Kota Depok Pelonco Sopir Truk Hingga Diinjak

Selanjutnya capaian vaksinasi dosis 2 sebesar 81,61 persen atau sebanyak 457.212 jiwa, dan dosis 3 atau penguat sebesar 36,92 persen atau sebanyak 206.815 orang.

Baca Juga:  Tak Senang Dimarahi, Pemuda Ini Nekat Bacok Ibu Angkatnya Pakai Golok

kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinkes Kota Tasikmalaya Asep Hendra mengatakan bahwa pihaknya terus menerjunkan tim kesehatan untuk meningkatkan capaian vaksinasi dosis 3 dengan sasaran kalangan masyarakat umum.

Baca Juga:  Sopir Berantem dengan Orang Tuanya, Pak RT Malah Jadi Korban: Dihantam Pakai Martil dan Linggis

“Vaksinasi sekarang cukup meningkat dalam beberapa hari terakhir, beberapa instansi juga sudah menghubungi kami untuk pelaksanaan ‘booster’,” kata Asep di Tasikmalaya, Rabu (13/7/2022).