Warga Binaan di Lapas Kelas IIB Purwakarta diajarkan Nyablon

Para warga binaan Lapas Kelas IIB Purwakarta saat mengikuti pelatih keterampilan sablon. (Foto: Dok Lapas Purwakarta)

JABARNEWS | PURWAKARTA – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Purwakarta berupaya menggali potensi yang dimiliki warga binaannya.

Berbagai pelatihan guna engasah kreativitas para warga binaan pun terus dilakukan Lapas Kelas IIB Purwakarta.

Kali ini, warga binaan Lapas Kelas IIB Purwakarta diberikan pelatihan Keterampilan sablon baju dengan tujuan saat bebas nanti para warga binaan ini bisa terampil dalam mencetak sablon.

Kepala Lapas Kelas IIB Purwakarta, Sopiana, berharap program ini dapat menjadi bekal para warga binaan.

“Tentunya ini menjadi bagian hak-hak para warga binaan. Yaitu mengikuti pembinaan kemandirian selama mereka menjalani masa pidana di Lapas Purwakarta,” ucap Sopiana, saat ditemui di ruangan kerjanya, pada Sabtu, 4 Juni 2022.