Apdesi Purwakarta Audiensi Dengan Pemkab

JABARNEWS | PURWAKARTA – Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Purwakarta audiensi dengan Pemkab Purwakarta, di Aula Janaka, Komplek Kantor Pemkab Purwakarta, Selasa (24/7/2018).

Saat audensi, perangkat desa mempertanyakan soal penghasilan tetap (Siltap) 2017 yang sampai saat ini belum dibayarkan oleh pemerintah.

Baca Juga:  Operasi Pangan Gratis di Purwakarta, Ratusan Kotak Nasi Dibagikan ke Warga Tak Beruntung

Ketua Apdesi Purwakarta, Anwar Sadat, mengatakan, jajaran pengurus DPC APDESI Kabupaten Purwakarta telah beraudensi dengan pihak pemerintah daerah yang diwakili oleh Penjabat Sekda, DPMD, dan Bagian Hukum Pemkab Purwakarta.

“Alhamdulillah, terkait Siltap 2017 sudah ada tanggapan, walaupun hanya dibayar 2 bulan,” ujar Anwar.

Baca Juga:  Banjir Rendam Ribuan Rumah di Serdang Bedagai

Anwar menambahkan, dana Siltap ini akan dibayar dalam anggaran perubahan tahun 2018.

“Karena dalam Perbup-nya menyebutkan ada keterbatasan anggaran di tahun 2017, maka dari rekomendasi BPK-nya hanya dibayar dua bulan,” ungkapnya.

Dalam audiensi ini, lanjut dia, dibahasa Dana Bagi Hasil Pajak (DBHP) yang akan dikeluarkan pada Oktober 2018 dan Pilkades serentak.

Baca Juga:  Ganjar Pranowo Tak Permasalahkan Kaesang Pangharep Lebih Pilih PSI Dibanding PDIP: Itulah Politik!

“Insya Allah secepatnya kami akan ke Kemendagri untuk membahas secara lebih lanjut. Kami ucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah yang sudah mengapresiasi dan mengakomodir aspirasi kami,” pungkasnya. (Gin)

Jabarnews | Berita Jawa Barat