Mendagri Tito Minta Kepala Daerah Fokus Kendalikan Inflasi

Tito Karnavian
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian. (Foto: Puspen Kemendagri).

JABARNEWS | BANDUNG – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian menyoroti sejumlah daerah yang tingkat inflasinya cukup tinggi bahkan ada yang mencapai 7,4 persen.

Oleh karena itu, dia meminta daerah yang inflasinya tinggi untuk mencari faktor penyebab dan mengkaji kembali kebijakan yang membuat inflasi tinggi.

Baca Juga:  Mendagri Buka Suara Soal Pemecatan Pj Wali Kota Cimahi

“Evaluasi mengenai produk apa saja dan penyebab yang membuat inflasi tinggi itu sangat penting,” kata Tito dalam rapat koordinasi pengendalian inflasi daerah secara virtual, Selasa (24/1/2023).

Baca Juga:  11 Santri Tewas di Ciamis saat Susur Sungai, BPDB Surati Sekda Kota Kabupaten se-Jawa Barat, Ini Isinya

Kepala daerah juga diminta untuk langsung turun tangan mengecek komoditas yang dianggap penyumbang inflasi.

“Kepala daerah harap turun cek langsung sehingga tahu persis angkanya berapa, terutama komoditas-komoditas yang dianggap penyumbang inflasi,” pintanya.

Baca Juga:  Resmi, PSSI Umumkan Liga 1, 2, dan 3 Kembali Bergulir Oktober 2020