Polres Majalengka Apel dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Sawala

JABARNEWS | MAJALENGKA – ‎Taman Makam Pahlawan Sawala yang berada tak jauh dari terminal Kadipaten hari ini, Senin (1/7/2019) nampak ramai tidak seperti hari biasanya.

Suasana berbeda tersebut terjadi sejak pagi. Rupanya, itu dikarenakan Jajaran Kapolres Majalengka beserta petingginya tengah melaksanakan apel upacara, serta menaburkan bunga di atas pusara para pahlawan, dalam rangka HUT Bhayangkara ke-73.

Kapolres Majalengka AKBP Mariyono, memimpin langsung apel upacara tersebut. Menurutnya, menaburkan bunga di atas pusara para pahlawan merupakan penghormatan sekaligus mendoakan mereka yang telah gugur.

Baca Juga:  Jangan Lupa Hari Ini Pengumuman SBMPTN 2022, Cek Disini

“Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-73, kami melaksanakan apel upacara dengan kesederhanaan, sekaligus mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur di meda perang,” ujar Kapolres, dalam keterangan tertulisnya, Senin (1/7/2019).

Kapolres didampingi wakapolres, para Kasat dan petinggi Polres lainnya bergantian menabur bunga di atas pusara makam para pahlawan Sawala Kadipaten. Ada rasa kekhidmatan dan mengenang yang dalam untuk mereka yang telah berjasa pada negeri ini.

Baca Juga:  Gara-Gara Ini, Netizen Geram Minta Polisi Tangkap Fahmi Herbal

“Kami berdoa, supaya mereka memberikan tempat yang layak bagi para Pahlawan. Jasa-jasa mereka terhadap bangsa dan negara tidak akan dilupakan,” pungkasnya.

Sementara itu, karena posisi area Taman Makam Pahlawan Sawala berada di pinggir jalan raya Cirebon-Kadipaten-Bandung, serta selalu menjadi tempat titik operasi kendaraan bermotor, masyarakat terutama pengendara motor, sebagian memilih jalur lainnya karena menyangka ada rajia.

Baca Juga:  Kepadatan Lalin di Lembang Mencapai Puncak, Ini Langkah Polisi

“Biasanya sepi, tapi kini ramai. Sebagian yang tak pakai helm, putar arah ke jalur lain, karena menyangka ada rajia surat-surat,” ujar salah seorang pedagang, Wati. ‎(Rik)

Jabar News | Berita Jawa Barat