Tabung Gas Pengisian Balon di Depok Meledak, Polisi: Satu Meninggal

JABARNEWS | DEPOK – Sebanyak tiga orang menjadi korban ledakan ledakan gas di tempat pengisian balon di Kelurahan Rangkapan Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok pada Selasa (01/09/2020.

Ketiga korban yang berprofesi sebagai penjual balon terbang keliling ituyakni Dani (34), Yama Hendra (30), dan Dimas Prabowo (31), saat itu tengah mengisi balon dari tabung gas karbit hingga terjadinya ledakan.

Baca Juga:  KJA Offshore Pertama Di Indonesia Ada Di Pangandaran

“Korban atas nama Dani luka berat (kaki kiri putus) dan meninggal dunia, Dimas luka pada kaki kanan patah atau remuk dan Yama Hendra luka-luka di kedua kakinya,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Depok, Kompol Wadi Sabani, pada wartawan, Rabu (2/9/2020).

Baca Juga:  Duar! Gas Elpiji Meledak di Cianjur, Satu Rumah Rusak Berat

Sebelumnya, setelah peristiwa itu terjadi para korban sempat langsung dibawa ke Rumah Sakit Bakti Yudha, hingga dirujuk ke RS Fatmawati, Jakarta Selatan.

Peristiwa ledakan yang menimbulkan korban jiwa ini juga cukup menggegerkan warga sekitar saat kejadian, hingga saat ini belum diketahui secara pasti penyebab meledaknya gas karbit tersebut.

Baca Juga:  Kabar Gembira untuk Warga Cianjur Selatan pada HJC ke-343

Seperti ramai dipemberitaan sebelumnya, Peristiwa tersebut terjadi di dekat Perumahan Maharaja, Kelurahan Rangkapan Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok pada Selasa (1/9/2020) sekitar pukul 21.00. (Red)