Banyak Warga Ngeluh Soal Kesulitan Hidup Akibat Covid-19, Oded: Hadapi Dengan Jiwa Lapang

JABARNEWS | BANDUNG – Wali Kota Bandung, Oded M. Danial mengatakan, sudah satu tahun lebih wabah virus corona menghantui masyarakat Indonesia, termasuk Kota Bandung. Akibatnya tak hanya memberi dampak sosial-ekonomi, tetapi virus ini sudah banyak menelan korban.

Mulai dari saudara jauh, tetangga, sahabat, hingga orang terdekat yaitu keluarga. Sebab virus ini tak mengenal siapa, muda atau tua, tetapi bisa menyerang siapa saja.

Baca Juga:  Maaf, Selama Asian Games Jalan Ini Ditutup

“Mang Oded sebagai wali kota sangat merasakan, begitu banyak warga yang curhat mulai dari mereka kehilangan pekerjaan, sudah tidak punya uang untuk makan dan lain-lain,” kata Oded, Rabu (14/7/2021).

Sebagai sesama muslim, Oded mengingatkan agar tidak terlalu larut dalam kesedihan. Musibah Covid-19 harus dihadapi dengan jiwa yang lapang, dan tentunya dibarengi dengan ikhtiar yang maksimal.

Baca Juga:  Pandemi Covid-19, ASN Muslim di Depok Diminta Khatam Al Quran

Sebab, kata Oded, bisa jadi musibah ini sebagai bentuk teguran dari Sang Pencipta, yaitu Allah SWT.

“Mungkin karena kita sudah jauh dari Allah. Akhirnya Allah memberi ujian lewat Covid-19 supaya kita lebih dekat dengan-NYA,” kata dia.

Maka itu, Oded mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk sama-sama disiplin protokol kesehatan dan menjalankan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat ini dengan sungguh-sungguh.

Baca Juga:  Brimob Polda Sumut Datangi Mako Yonif 126/KC, Ada Apa?

“Kalau disiplin prokes seperti diam di rumah masing-masing, insyaallah sesungguhnya kita bisa. Tapi kalau tidak disiplin, tentu akan berat,” tegasnya.

“Kita juga harus disiplin dengan diri sendiri. Disiplin menggunakan masker, jaga jarak, olahraga minimal jalan kaki atau berjemur. Kalau bukan kita yang memelihara, siapa lagi,” tutupnya. (Red)