Kota Cirebon Miliki 230.446 DPT

JABARNEWS | KOTA CIREBON – Seluruh logistik pilkada Kota Cirebon telah siap digunakan untuk pencoblosan di Tempat Pemungutan Suara (TPS)  pada Rabu 27 Juni 2018 besok. Pendistribusian segera hari ini, Selasa (26/6/2018).

Kesiapan tersebut terungkap saat dilaksanakan video conference antara Pj Gubernur Jawa Barat, Komjen Pol Mochamad Iriawan, Sekda Jabar , Iwa Karniwa, Ketua KPU Jawa Barat, Yayat Hidayat, Ketua Bawaslu Jabar Harminus Koto, dengan jajaran pemerintahan Kota Cirebon. Terlihat Pj Wali Kota Cirebon, Dr. H. Dedi Taufik, M.Si, Sekda Kota Cirebon, Drs Asep Dedi, M.Si, Komisioner KPU Kota Cirebon Dita Hudayani, Kasatpol PP Kota Cirebon, Drs Andi Armawan, perwakilan Polres Cirebon Kota dan perwakilan dari Kodim 0614 Kota Cirebon.

Baca Juga:  Ajak Warga Tinggalkan Mobil Pribadi, Pemkot Bandung Ujicoba TMB 'Gope'

Sebanyak 230.446 warga Kota Cirebon yang masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) besok pagi akan menyuarakan aspirasinya pada Pilkada serentak. Pilkada ini untuk pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Cirebon serta pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat.

Baca Juga:  Kampung Sate Wanayasa Pas Buat Buka Bersama

Dalam video conference yang dilakukan di ruang desk Pilkada Setda Bima, Pj Wali Kota Cirebon, Dr. H Dedi Taufik, M.Si, mengungkapkan untuk pensiunan TNI maupun Polri yang tepat jatuh di bulan Juni sudah berhak memilih dan sudah terdaftar sebagai pemilih.

“Kami sendiri menargetkan peningkatan jumlah partisipasi pemilih dari 69 persen menjadi 78 persen,” kata Dedi.

Baca Juga:  Nahas! Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Kamar Mandi PT JAPFA Purwakarta

Terkait dengan logistik, dijelaskan Dedi, sesuai arahan dari Provinsi Jabar sudah diterima oleh KPU Kota Cirebon. Selanjutnya segera didistribusikan juga pada hari ini. Ada pun kendala yang sempat terjadi menurut Dedi diantaranya di Kelurahan Karyamulya, Kecamatan Kesambi tentang formulir C6 yang harus mengalami perbaikan dan saat ini perbaikan tersebut tengah berjalan di KPU Kota Cirebon. (One)

Jabarnews | Berita Jawa Barat