Siswa SMAN 1 Purwakarta Ikuti Sosialisasi Bahaya Narkoba

JABARNEWS | PURWAKARTA – Pelajar SMAN 1 Purwakarta mengikuti sosialisasi bahaya penyalahgunaan narkoba. Uniknya itu dilakukan di pinggir jalan saat bubaran sekolah.

Meski begitu, tidak mengurangi animo para siswa mendengarkan berbagai materi tentang narkoba yang disampaikan Aiptu David.

Ditemui di sela aktivitasnya, Kasatres Narkoba Polres Purwakarta, AKP Herri Nurcahyo menyebutkan, sosialisasi penyalahgunaan narkoba kepada para pelajar sebagai bagian dari komitmen Polres Purwakarta memutus mata rantai peredaran narkoba di kalangan remaja.

Baca Juga:  Sopir Taksi Di Jakarta Gantung Diri Gara-gara Terlilit Utang Pinjaman Online

“Dengan memberikan informasi dan wawasan tentang bahaya narkoba, menjadi modal berharga bagi siswa untuk terhindar dari narkoba,” ucap Herri, Senin (25/3/2019).

Dijelaskannya, sosialisasi tersebut juga menjadi ikhtiar Sat Res Narkoba Polres Purwakarta kapan pun di mana pun.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Pastikan PPKM Darurat Tak Hambat Proses Vaksinasi Covid-19

Di mana ada kesempatan, meski di pinggir jalan langsung pihaknya langsung lakukan sosialisasi.

Selain menyampaikan materi secara verbal, para siswa juga diajak mengenal jenis-jenis narkoba secara visual dengan menunjukkan beberapa alat peraga yang memuat berbagai jenis narkoba yang biasa beredar di kalangan remaja.

Baca Juga:  Dandim 0619 Berikan Bantuan Untuk Paskibraka Kabupaten Purwakarta

“Kami juga mengajak para siswa membentangkan spanduk bertuliskan pesan-pesan antinarkoba. Di mana, ini juga sebagai bentuk dukungan para siswa kepada Polres Purwakarta untuk memerangi penyalahgunaan narkoba,” pungkasnya. (Gin)

Jabar News | Berita Jawa Barat