Ini Pesona Curug Cilutung Yang Bikin Kagum Wisatawan

JABARNEWS | MAJALENGKA – Curug Cilutung yang berada di wilayah Desa Talaga Kulon, Kecamatan Talaga, Kabupaten Majalengka, rupanya mengundang decak kagum kalangan mahasiswa. Selain memukaunya pesona curug (air terjun), batuan cadas raksasa di sekitar curug yang menampilkan kilauan seperti emas, menambah daya tarik objek wisata ini.

Baca Juga:  Ini Keseruan di Penangkaran Buaya Blanakan, Objek Wisata Subang

Salah seorang mahasiswa, Dikdik, mengatakan, dia bersama sejumlah temannya sengaja memilih tempat di Curug Cilutung mengingat pesonanya yang mengagumkan. Selain itu jarak dari pemukiman warga ke lokasi curug, juga cukup dekat.

“Curug ini cukup mengesankan dan indah. Kami senang dan bisa berfoto-foto. Terlebih suasana rapat atau bahasan rapat yang kami bawa ke tempat ini menjadi lebih berkesan,” ungkapnya, Senin (27/8/2018).

Baca Juga:  Pembunuh Sopir Taksi Online di Sumedang Diringkus

Hal senada diungkapkan mahasiswi, Dewi. Menurutnya, dia cukup senang karena dapat mengunjungi langsung wisata air terjun. Batuan besar yang ada di sekeliling air terjun terkesan seperti zaman dulu dan terlihat unik.

Baca Juga:  Cetak 228 Gol, Brasil Tim Terproduktif Sepanjang Sejarah Piala Dunia

“Biasanya kalau curug itu jauh dari pemukiman. Ini cukup dekat, karena berada di aliran sungai yang mengalir ke pemukiman warga. Sangat bagus buat selfie dan foto bareng. Tapi juga bagus buat rekreasi murah,” ujarnya. (Rik)

Jabarnews | Berita Jawa Barat