Majelis Taklim Adalah Kultur Budaya Yang Harus Lestari

JABARNEWS | KOTA CIREBON – Calon Wakil Walikota nomor urut 2 Dra,Hj. Eti Herawati menghadiri acara pengajian ibu-ibu Majelis Taklim di RW 07 Karangjalak, Kelurahan Sunyaragi, Kota Cirebon, Kamis(12/4/2018) Sore.

Dalam acara yang dimulai pukul 15.00 WIB itu para ibu-ibu tampak senang dengan kehadiran Eti Herawati calon wakil walikota yang berpasangan dengan incumbent Drs Nasrudin Azis pada Pilwakot Cirebon.

Baca Juga:  Mengalami Kuku Rusak? Awas, Bisa Jadi Ini Penyebabnya

Dalam kesempatan itu, Eti Herawati mengatakan, bahwa tradisi majelis taklim adalah kultur budaya yang harus dilestarikan. Sebab budaya pengajian majlis ta’lim selain menyangkut syiar Islam juga menjadi media memperkuat silaturrahmi antar-umat.

Baca Juga:  Master Rem Motor Kalian Sering Rusak? Bisa Jadi Ini Penyebabnya

Eti mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh warga dengan mengadakan kegiatan keagamaan, pengajian rutin di wilayah tersebut.

Pantauan Jabarnews calon wakil walikota Eti Herawati melakukan dor to dor ke rumah warga dan di terima dengan baik oleh warga disaat sapa warga tersebut. (One)

Baca Juga:  Tiga Ide Bisnis Online Ini Bisa Dilakukan Dirumah Saat PPKM Darurat

Jabarnews | Berita Jawa Barat