Inilah Tiga Manfaat Olahraga Wall Climbing, Diantaranya Menguatkan Otot

JABARNEWS | BANDUNG – Wall Climbing Atau panjat dinding merupakan salah satu olahraga yang bisa memacu adrenalin kalian, hal tersebut terjadi karena olahraga ini membutuhkan keberanian.

Tak hanya dapat memacu adrenalin, ternyata olahraga jenis wall climbing ini juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Seperti menguatkan otot.

Oleh sebab itu dilansir dari banyak sumber kami berhasil merangkum beberapa manfaat olahraga wall climbing bagi kesehatan tubuh yakni:

Baca Juga:  Sekitar 35 Pemilik Bongkar Sendiri Warung di Pantai Selatan Cianjur, Kenapa?

Pertama. Menguatkan Otot-Otot – Teknik panjat dinding yang dilakukan secara benar mampu menggerakkan seluruh otot-otot tubuh, terutama otot tangan, kaki, pundak, dan punggung.

Maka dari itu hal yang wajar jika bagian lengan terasa sakit saat pertama kali mencoba olahraga ini. Hal ini berarti otot bagian lengan sudah dilibatkan dengan sempurna.

Baca Juga:  Polres Purwakarta gelar Lomba Pos Kamling

Kedua. Meningkatkan Ketahanan Tubuh – Karena seluruh otot tubuh bergerak saat melakukan panjat dinding, olahraga ini memiliki manfaat untuk meningkatkan ketahanan.

Selain itu, stamina prima yang diperlukan saat memanjat dinding juga dipercaya bisa mengoptimalkan daya kerja jantung sehingga aliran darah menjadi lebih stabil.

Ketiga. Menurunkan Berat Badan – Untuk kalian yang ingin menurunkan berat badan, Olahraga Wall climbing ini merupakan salah satu solusi untuk menurunkan berat badan.

Baca Juga:  Cak Imin; Kalau Tidak Ada Kepastian di Gerindra, Ya Ikut PDIP Saja

Pasalnya olahraga satu ini melibatkan berbagai bagian otot tubuh dalam waktu yang lama saat melakukan panjat dinding bisa membakar lemak dan kalori. Lemak dan kalori yang terbakar akan menurunkan berat badan. (Red)